BANYUWANGINETWORK.COM - Kabar mengenai Banyuwangi Park cabang dari Jawa Timur Park kini telah memiliki update terkini. Pasalnya, tempat wisata Jatim Park 4 bertajuk Banyuwangi Park ini akan segera hadir dalam waktu dekat ini. Tentunya ini menjadi wisata yang dinantikan oleh warga Banyuwangi dan sekitarnya mengingat Banyuwangi Park akan berbeda dari Jatim Park yang ada di Malang. Karena di Banyuwangi Park ini akan menonjolkan sisi kebudayaan dan ciri khas dari Banyuwangi.
Dikutip oleh Banyuwanginetwork.com dalam kanal YouTube milik ISUNGILANG OFFICIAL dalam videonya yang berjudul âSEGERA DIBUKA ! Jatim Park Group Banyuwangi | Banyuwangi THEMEPARK (Banyuwangi saat ini 2023 #19)â. Dalam video tersebut dijelaskan tentang update terkini mengenai Banyuwangi Park yang tengah dibangun dan akan dibuka dalam waktu dekat ini.
Menurut informasi yang tersedia, Banyuwangi Park akan segera hadir tepat pada 19 Maret 2023 mendatang. Sedangkan untuk lokasinya berada di Dusun Krajan, Dadapan, Kecamatan Kabat, Kabupaten Banyuwangi. Untuk tiket yang dikeluarkan sejak tanggal pembukaannya tersebut harganya sebesar Rp 50.000 per orang. Namun harga tersebut merupakan harga diskon yang hanya berlaku hingga 18 April 2023 saja. Sedangkan untuk harga tiket masuk normal anda harus membayar sebesar Rp 70.000 per orang.
Adanya wisata Banyuwangi Park ini dimaksudkan agar masyarakat Banyuwangi dan sekitarnya mampu melakukan rekreasi sekaligus edukasi yang menarik untuk dikunjungi. Saat libur hari raya nanti, anda sudah mulai bisa mengunjunginya karena Banyuwangi Park sudah dibuka.
Untuk wahananya sendiri ada berbagai macam. Seperti Museum Santet, taman bermain anak-anak, petting zoo, indoor theater, education corner, rumah hantu dan masih banyak lagi seperti yang dijelaskan di video tersebut. Jika anda pulang dari Banyuwangi Park nantinya, anda juga bisa membeli souvenir yang tersedia di sana sebagai dukungan untuk industri wirausaha di Banyuwangi.
Tentunya Banyuwangi Park akan menjadi destinasi wisata yang lengkap dan memiliki daya tarik tersendiri untuk dikunjungi bersama keluarga. Jangan lupa catat tanggal pentingnya ya, semoga bermanfaat!